Gempa Kabupaten Bandung M5,0 Terasa Keras di Garut, Warga Berhamburan Keluar Rumah

BERITA TERBARU HARI INI – Gempa Kabupaten Bandung M5,0 Terasa Keras di Garut, Warga Berhamburan Keluar Rumah. Gempa Magnitudo 5 dengan pemutakhiran M4,9 mengguncang wilayah Kabupaten Bandung, Rabu (18/9/2024), pukul 09.41.08 WIB. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, episenter gempa berada di 24 km tenggara Kabupaten Bandung dengan kedalaman gempa 10 km.

Guncangan gempa tersebut cukup dirasakan masyarakat di Kabupaten Garut, termasuk warga di Perumahan Malayu, Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong Kaler. Mereka berhamburan keluar rumah karena merasakan guncangan gempa.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *